PATROLINEWS.COM
Memantau Anda !

Sejumlah 56 Tim Ikuti Turnamen Bola Volly Kapolres Cup Tahun 2018

0 426

PATROLINEWS.COM, Indramayu – Sejumlah 56 tim yang terdiri dari 40 tim Putra dan 16 tim Putri mengikuti pelaksanaan turnamen bola volly Kapolres cup tahun 2018. Turnamen tersebut dalam rangka memperingati HUT Bhayangkara yang Ke-72 tingkat Polres Indramayu.

Turnamen bola volly Kapolres cup tahun 2018 bertema Mari Kita Tingkatkan Tali Silaturahmi Di Bidang Olah Raga Dan Ciptakan Terus Kamtibmas Yang Kondusif. Pelaksanaan turnamen bola volly dimulai pada Senin (23/4/2018) sampai dengan Jumat (27/4/2018), bertempat di lapangan Bola Volly Polres Indramayu dan lapangan Bola Volly GOR Singalodra Polres Indramayu.

Pada pelaksanaan upacara pembukaan Turnamen Bola Volly Kapolres Cup Tahun 2018, yang dilaksanakan Senin (23/4/2018) pukul 08.00 WIB sampai dengan pukul 08.30 WIB di lapangan Mako Polres Indramayu, bertindak selaku inspektur upacara yakni Waka Polres Indramayu KOMPOL Ricardo Condrat Yusuf SH SIK MH yang mewakili Kapolres Indramayu AKBP Arif Fajarudin SIK MH MAP. Perwira upacara Kasat Lantas Polres Indramayu AKP Asep Nugraha SH. Komandan upacara Kanit Laka Sat Lantas Polres Indramayu IPDA Arta Dwi Kusuma STK.

Pelaksanaan upacara pembukaan Turnamen Bola Volly Kapolres Cup Tahun 2018 dihadiri oleh PJU, pamen Anjak, Kapolsek Jajaran, Perwira Staf. Untuk peserta upacara diikuti oleh gabungan Anggota Polres dan Polres Jajaran, PNS Polri, perwakilan Bhayangkari Cabang Indramayu dan Bhayangkari Ranting, perwakilan atlit Bola Volly dari tim putra dan tim putri.

AKBP Arif Fajarudin SIK MH MAP melalui Kasubbag Hukum Polres Indramayu AKP Heriyadi Moch Dachlan SH, ia mengatakan bahwa ke 56 tim yang terdiri dari 40 tim Putra dan 16 tim Putri yang mengikuti pertandingan tersebut yakni 40 tim Putra yang terdiri dari 30 tim dari Polsek jajaran dan 10 tim dari Instansi terkait serta Club Bola Volly, tim Putri dari Club Bola Volly semjah 16 tim.(Baebudin)

Leave A Reply

Your email address will not be published.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More

Privacy & Cookies Policy