PATROLINEWS.COM, Haltim – Gabungan unsur Musyawarah Pimpinan Kecamatan (Muspika) Wasile dan Wasile Timur, Kabupaten Hamahera Timur (Haltim) Malut membagikan Takjil secara gratis kepada masyararakat di pertigaan Tugu Tani Desa Akedaga pada Jumat (1/6/2018) sekitar pukul 17.15 WIT.
“Dalam giat pembagian takjil gratis ini ada berjumlah 400 kotak yang dibagikan kepada setiap warga masyarakat,” ungkap Kepala Kepolisian Sektor (Kapolsek) Wasile Ipda Jufri Adam, S.Sos.
Hadir dalam bakti sosial giat pembagian takjil gratis itu antara lain, pihaknya beserta personil dan Bhayangkari, Danramil Wasile Mayor Inf Dedi Muhari berserta Dharma Wanita, Persit dan Camat Wasile Timur Ali Sodikin.
“Agenda ini bertujuan memberikan semata-mata membantu yang tidak mampu atau lebih tepat saling membantu antara sesama umat Islam dalam bulan puasa ini,” katanya.
Selain itu, usai pembagian takjil para personil Polsek Wasile yang dipimpin langsung oleh Kapolsek melanjutkan buka puasa bersama dan shalat magrib bersama di Masjid Nur-Jannah Desa Akedaga. (Fahri)