PATROLINEWS.COM
Memantau Anda !

Lakalantas di Pantura, Mobil Toyota Calya Tambrak Sepeda Motor

0 137

PATROLINEWS.COM, Indramayu- Kecelakaan lalulintas (Laka lantas) Kendaraan Roda 4 (KR4) menabrak Kendaraan Roda Dua ( KR2) terjadi di pantura Losarang arah Jakarta menuju Cirebon, tepatnya di Desa Muntur (Depan Bulog) Kecamatan Losarang Kabupaten Indramayu Provinsi Jawa Barat, Selasa (7/6/2022) Siang.

Kendaraan Roda 4 (KR4) Toyota Calya warna merah nopol E 1586 LM yang sedang melaju dari arah Jakarta menuju Cirebon di posisi laju 2, menabrak bagian depan kendaraan roda 2 (KR2) Yamaha nopol E 5398 SJ yang dikendarai oleh seorang pelajar mengekanan seragam SMAN 1 Losarang, yang sedang diam menunggu di putaran U-Turn, hendak melaju ke arah Jakarta menuju Cirebon, kemudian menabrak pembatas tengah jalan dan berhenti di tengah antara lajur 1 dan lajur 2 arah Jakarta Cirebon.

Akibat dari laka lantas tersebut bagian sebelah kanan roda depan KR4 terkondisi rusak, adapun KR2 mengalami kerusakan di bagian depan. Pengemudi KR4 maupun KR2 terkondisi selamat dan tidak mengalami luka-luka.

Dari keterangan Supir asal Cirebon yang mengemudikan KR4 Toyota Calya warna merah nopol E 1586 LM, Ia mengungkapkan saat itu mengemudi dengan berkecepatan tinggi, namun ia mengalami kantuk sehingga menabrak kendaraan sepeda motor yang diam di putaran U-Turn tersebut.

Pengemudi KR2 mengungkapkan bahwa ia sedang diam di putaran U-Turn, tiba-tiba di tabrak mobil dan ia terpental.

Guna kelancaran arus lalulintas, KR4 yang berada di tengah jalan tersebut oleh supir dan si pelajar tersebut juga dibantu beberapa warga, menggotong dan di dorong ke tepi jalan. Lakalantas tersebut kini ditangani oleh petugas Polsek Losarang.(Baebudin)

You might also like
Leave A Reply

Your email address will not be published.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More

Privacy & Cookies Policy