Gegara Uang Rp10 Ribu, Pria Ini Aniaya Kekasihnya hingga Mata Berdarah
PATROLINEWS.COM, Delitua – Baru saja menjalin cinta, sang pria sudah berani menghajar kekasihnya hingga badam lembam dan mata berdarah. Musibah itu terjadi kepada Cadika Boru Sinaga (30) warga Jalan Kopi Raya, Kelurahan Mangga, Kec Medan Tuntungan, Senin (29/4/2019) sekira 13.30 wib. Dirinya dihajar ST (40) karena tidak memberikan uang sebanyak Rp 10 ribu yang dimintanya melalui seorang anak-anak yang di suruhnya saat ia sedang duduk di warung bersama temanya.
“Saya bilang kepada anak itu enggak ada uang, tiba tiba ST mendatangi saya di rumah dan langsung menghajar saya hingga mata saya menyemburkan darah, lebam di tangan sebelah kiri dan sesak di dada,”
Korban yang saat itu berada di rumah ST di Jalan Melati Pokok Mangga, Kelurahan Mangga, Kec Medan Tuntungan yang dalam keadaan terkapar, langsung menjerit minta tolong. Sehingga warga sekitar langsung menolong korban dan membawanya berobat.
Sementara, ST yang sudah puas menghajar korban langsung pergi meninggalkan korban begitu saja.
“Saya tidak sangka ST tega memukul saya dan membanting kursi ke tubuh saya. Padahal kami baru saja pacaran,” ujarnya.
Atas kejadian tersebut, korban terpaksa melaporkan ST ke Mapolsek Delitua.
Kapolsek Delitua Kompol Efianto saat dikonfirmasi awak media ini membenarkan laporan korban.
“Laporan korban sudah kita terima dan kita arahkan untuk melakukan visum,” pungkasnya. (Deno)