Bupati Rohul Kukuhkan Gapoktan Desa Sialang Rindang dan Hadiri Rapat Tahunan BUMDes Usaha Bersama
PATROLINEWS.COM, Rohul – Badan Usaha Milik Desa (BumDes) Usaha Bersama Desa Sialang Rindang Kecamatan Tambusai, Kabupaten Rokan Hulu, Kamis (10/01/2019) mengadakan musyawarah tahunan 2019 sekaligus pengkukuhan Kelompok Tani yang dipimpin langsung Bupati Rokan Hulu.
Acara itu dihadiri Bupati Rohul H.Sukiman dan Ny Peni Herawati, serta turut hadir Sekda Rokan Hulu H Abdul Haris dan Ny Netti Herawati, Kepala OPD Pemkab Rohul, Camat Tambusai Muammer Ghadafi dan Upika Tambusai, Kepala Desa Tambusai.
Dalam Musyawarah Pertanggung Jawaban Tahunan Badan Usaha Milik Desa (MPTj BUMDes) yang dipimpin langsung Mukhid Afifuddin, di Desa Sialang Rindang mengatakan Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) yang berdiri tahun 2005 lalu, berawal dari Usaha Ekonomi Desa Simpan Pinjam (UED SP), hingga tahun 2018 mampu mengelolah keuangan yang beredar hingga mencapai Rp.18 Miliar serta memberikan pemasukan untuk pendapatan Desa tahun 2018 Rp. 2,9 juta.
Dalam kesempatan yang sama, Kepala Desa (Kades) Sialang Rindang Putro Warsono S.Agr menyampaikan bahwa BUMDes Usaha Bersama itu, berawal dari UED SP yang berdiri tahun 2005 dari dana bantuan modal pusat Rp 250 juta dan bantuan Pemerintah Provinsi Riau Rp.200 juta.
“Sampai akhir tahun 2018 ini jumlah peredaran keuangan yang dikelola mencapai Rp.18,9 Miliar dengan sisa hasil usaha Rp. 239 juta serta menyumbang untuk PADes Rp.23,9 juta, hingga Pemerintah Desa Sialang Rindang menaikkan modal sebesar Rp.200 juta,” ujar Putro dalam pidatonya.
Selain itu, Putro menambahkan BUMDes Usaha Bersama melakukan pengembangan usaha unit desa seperti kelompok tani, diantaranya Budidaya ikan lele, keripik singkong serta Budidaya ubi kasesa bekerjasama dengan Gapoktan.
Lanjut Putro, khusus untuk Budidaya Ubi Kasesa merupakan bahan pembuatan tepung Tapioka itu, bibitnya didatangkan langsung dari Provinsi Lampung bekerja sama dengn Gabungan Kelompok Tani (Gapoktan).
“Insya Allah, sore ini kita akan melakukan penanaman perdana Ubi Kasesa langsung oleh Bupati H Sukiman dengan lahan yang telah disiapkan 10 hektar, dilanjut dengan pengukuhan pengurus Gapoktan Desa Sialang Rindang,” tambah Putro.
Selanjutnya, Kades Desa Sialang Rindang juga menegaskan, alasan di pilihnya usaha Ubi Kasesa dikarenakan tanaman tersebut tahan terhadap cuaca, serta lebih mudah tumbuh pada berbagai jenis tanah disetiap daerah, serta kalkulasi pendapatannya sangat menguntungkan dalam usaha.
“Penanaman Ubi Kasesa satu hektar lahan dengan Jarak 80×100 cm bisa tumbuh 12.500 batang per Ha, sedangkan masa panen selama 8 bulan, dan per batang bisa menghasilkan 5 kilogram, dengan harga jual Rp.1000/Kg mampu meraih keuntungan Rp.77,5 juta per hektar,” tambah beliau.
“Harapan saya kedepannya, pada saat nanti program mampu menghasilkan, maka Desa Sialang Rindang mampu menjadi Pilot Projeck Ubi Kasesa di Kabupaten Rohul ini, serta mampu mendirikan pabrik tepung tapioka di daerah ini,” tutup Putro.
Sementaara, Bupati Rokan Hulilu H. Sukiman menyampaikan rasa bangga atas pencapaian BUMDes Usaha Bersama serta pihak Desa Sialang Rindang dalam meningkatkan taraf hidup dalam bidang ekonomi desa.
“Angka pencapain Rp.18 Miliar yang dikelola oleh BUMDes itu tidak sedikit, bahkan semuanya dilakukan BUMDes demi meningkatkan perekonomian warga masyarakat desa,” ungkap Sukiman.
Harapan Bupati Rokan Hulu H. Sukiman agar kiranya semua pihak yang turut serta dalam pengembangan BUMDes di Desa Sialang Rindang tersebut harus terus majua dan lebih bersungguh-sungguh dalam berupaya mengembangkan setiap potensi yang ada, serta terus berinovasi dalam segala kesempatan, untuk tujuan yang lebih baik lagi kedepannya. (Theresia)