Wali Kota Bersama Warga Ikut Senam Sehat Untuk Sumut Aman & Kondusif
PATROLINEWS.COM, Medan – Wali Kota Medan Drs H T Dzulmi Eldin S MSi dan sejumlah pimpinan organisasi perangkat daerah (OPD) di lingkungan Pemko Medan dan camat mengikuti Car Free Day (CFD) dan Senam Sehat Untuk Sumut Aman dan Kondusif bersama seribuan warga di Jalan Pulau Pinang Medan, Minggu (28/10/2018).
Senam Sehat Untuk Sumut Aman dan Kondusif diselenggarakan Rumah Komunikasi Lintas Agama (RKLA). Senam ini digelar dalam rangka menjaga kerukukan di Sumut, terutama Kota Medan yang terkenal sebagai kota multikultural. Selain itu senam sehat, CFD seperti biasa juga diramaikan dengan senam jantung sehat, fun bike, jogging, jalan santai maupun kegiatan olahraga lainnya.
Di samping meningkatkan kesehatan, Wali kota juga berharap melalui senam sehat yang dilakukan dapat semakin mempererat rasa kebersamaan. Dengan rasa kebersamaan, Wali kota pun optimis semakin mempererat kerukunan yang selama ini sudah terjadi dengan baik. “Insya Allah dengan kerukunan yang terbina dan terjalin dengan baik ini, Sumut, terkhusus Kota Medan senantiasa aman dan kondusif,” ungkapnya.
Sementara itu menurut Ketua DPP RKLA Bunda Indah, kegiatan sehat digelar untuk mengajak masyarakat agar hidup sehat dengan berolahraga. “Selain itu dengan senam bersama ini, kita dapat menjaga kerukunan dan keharmonisan di Sumut, khususnya Kota Medan,” jelas Bunda Indah.
Selanjutnya acara diteruskan dengan pembagian sejumlah hadiah menarik kepada seluruh peserta senam. Kemudian Wali Kota bersama mantan Gubsu Ir H T Erry Nuradi yang turut hadir dalam senam sehat menarik kupon lucky draw. Bagi warga yang nomor kuponnya keluar, mereka mendapatkan hadiah menarik dari RKLA. (Pnc-1)