PATROLINEWS.COM
Memantau Anda !

Fraksi Demokrat DPRD Sumut Minta Gubsu Realisasikan Pembangunan di Taput dan Samosir

0 147

PATROLINEWS.COM, Berastagi – Fraksi Demokrat DPRD Sumut meminta agar Gubernur Edy Rahmayadi melaksanakan pembangunan di Kabupaten Tapanuli Utara dan Samosir.

Demikian disampaikan Sekretaris Fraksi Demokrat DPRD Sumut Tangkas Manimpan Tobing kepada wartawan saat kegiatan Rapat Kerja DPRD Provinsi Sumatera Utara di Mickey Holiday Hotel, Rabu, 28 September 2022.

“Melalui rapat kerja hari ini, Fraksi Demokrat DPRD Provinsi Sumatera Utara telah memasukkan usulan prioritas agar pembangunan di Kabupaten Taput dan Samosir dapat dilaksanakan oleh Gubernur Sumatera Utara pada tahun 2023. Dimana usulan tersebut juga merupakan aspirasi masyrakat yang disampaikan melalui reses,” ujarnya.

Dijelaskannya, prioritas pembangunan di Kabupaten Taput dan Samosir antara lain seperti pembangunan jalan, irigasi, kelangkaan pupuk dan bantuan pertanian lainnya.

“Itu pembangunan yang harus segera dilaksanakan agar kesejahteraan masyarakat dan akses tranportasi untuk mengeluarkan hasil panen dapat berjalan dengan baik, terlebih-lebih pembangunan itu nantinya dapat menekan laju inflasi,” terang anggota DPRD Sumut Dapil Sumut IX ini.

Politisi berlambang mercy ini berharap Gubernur SUmatera Utara segera merealisasikan usulan pembangunan di Kabupaten Taput dan Samosir yang tertuang dalam raker ini tahun 2022 ini. (Pnc-1)

You might also like
Leave A Reply

Your email address will not be published.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More

Privacy & Cookies Policy