PATROLINEWS.COM
Memantau Anda !

Diskanla Indramayu Tebar 802.000 Bibit Ikan

0 143

PATROLINEWS.COM, Indramayu – Dinas Perikanan dan Kelautan (Diskanla) Kabupaten Indramayu menebar bibit ikan nila untuk stocking dan restocking di perairan umum.

Jumlah bibit ikan yang disebar berjumlah 802.200 ekor dan disebar di seluruh wilayah perairan Indramayu. Penebaran ikan tersebut dilaksanakan Jum’at pagi (12/7/2019) di Waduk Bojongsari jalan raya Bojongsari Desa Bojongsari Kecamatan Sindang Kabupaten Indramayu Provinsi Jawa Barat.

Kepala Diskanla Kabupaten Indramayu Ir H Abdur Rosyid Hakim mengatakan Penebaran bibit ikan nila ini sebagai stocking dan restocking ikan yang ada diperairan Indramayu. Masyarakat bisa menggunakan bibit ikan tersebut untuk kebutuhan konsumsinya, asalkan menggunakannya sesuai dengan kebutuhan dan proporsional.

Kali ini, Lanjut Ir H Abdur Rosyid Hakim, jumlah yang disebarkan mencapai 802.000 ekor ikan nila dengan lokasi tersebar diberbagai perairan di Indramayu. Ikan nila ini memiliki daya tahan dan adaptasi terhadap lingkungan, silahkan masyarakat menikmatinya untuk dikonsumsi secara proporsional. Dipancing saja jangan dijaring apalagi diracun.

Masih kata Ir H Abdur Rosyid Hakim, Untuk perairan yang ada di kota Diskanla Kabupaten Indramayu menebarkan di Waduk Bojongsari dengan jumlah mencapai 100.000 ekor. Selebihnya disebar diberbagai perairan wilayah Indramayu baik itu situ, sungai, kolam, maupun perairan lainnya.(Baebudin)

Leave A Reply

Your email address will not be published.

This website uses cookies to improve your experience. We'll assume you're ok with this, but you can opt-out if you wish. Accept Read More

Privacy & Cookies Policy