Pemkab Asahan Halal Bihalal di Kecamatan Aek Ledong dan Aek Kuasan

PATROLINEWS.COM, Asahan – Pemerintah Kabupaten Asahan yang dipimpin Plt Bupati Asahan H Surya BSc yang didampingi oleh Sekretaris Daerah Kab. Asahan, Pimpinan OPD di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Asahan beserta istri melaksanakan halal bihalal di Kecamatan Aek Ledong dan Aek Kuasaan, Rabu (12/6/2019).

Pemerintah Kabupaten Asahan merencanakan akan berhalal bihalal di 25 Kecamatan yang ada di Kabupaten Asahan yang dimulai dari tanggal 12 sampai dengan 28 Juni 2019.

Dalam kegiatan halal bihal ini Camat Kecamatan Aek Ledong dan Camat Kecamatan Aek Kuasan mengucapkan selamat datang kepada Plt Bupati Asahan beserta rombongan di Kecamatan kami ini.

Plt. Bupati Asahan H Surya BSc dalam sambutannya menyampaikan bahwa kegiatan halal bihal ini diharapkan dapat mengikat tali silaturahmi antara pemerintah dengan masyarakat yang ada di Kabupaten Asahan dan juga diharapkan adanya masukan dari masyarakat tentang pelaksaan pembangunan kedepan.

Disamping itu Beliau juga menyampaikan akan terus melanjutkan program-program yang telah direncanakan oleh Almarhum Bupati Asahan Drs. H. Taufan Gama S, MAP sesuai dengan Visi Misi Kabupaten Asahan Mewujudkan Asahan Yang Religius, Sehat, Cerdas dan Mandiri.

“Kepada masyarakat dimana pada masa kepeminpinan Alm. Bupati Asahan Drs. H. Taufan Gama S, MAP kalau ada tutur kata, prilaku maupun tindakan yang kurang berkenan di hati masyarakat, saya atas nama Almarhum dan pemerintah Kabupaten Asahan mohon untuk dimaafkan”, Ungkapnya.

Lanjut Beliau mengatakan bahwa banyak pembangunan yang sangat bermanfaat yang telah dibuat untuk masyarakat Kab. Asahan pada masa kepemimpinan Almarhum H Drs Taufan Gama Simatupang seperti pembagunan Mesjid Agung H Ahamad Bakrie Kisaran yang telah menjadi Ikon Religi bagi Kab. Asahan.

“Diharapkan kepada seluruh elemen masyarakat dapat mendukung setiap program yang akan di jalankan untuk membangun Kab. Asahan kedepannya. dan khusus kepada Pemerintah Kecamatan untuk dapat memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat”, tukasnya.

Pada kegiatan ini Plt Bupati Asahan beserta rombongan saling salam-bersalaman, maaf-memaafkan dengan Forkopimcam dan masyarakat. (Fatah)

Aek KuasanHalal BihalalKecamatan Aek LedongPemkab Asahan
Comments (0)
Add Comment