Kapolres Deli Serdang Pimpin Upacara Kenaikan Pangkat

PATROLINEWS.COM, Deliserdang-Kapolres Deli Serdang AKBP Eddy Suryantha Tarigan Sik memimpin upacara Koorp Raport Kenaikan Pangkat terhadap 66 personil kepolisian dan ASN di lingkungan Polres Deli Serdang,Selasa(2/7/2019).

Adapun personil yang mendapatkan kenaikan pangkat adalah anggota Polri sebanyak 54 orang masing-masing dari pangkat Aipda ke Aiptu 2 personil, Bripka ke Aipda 8 personil, Brigpol ke Bripka 39 personil, Bripda ke Briptu 5 personil.

Sedangkan anggota Aparatur Sipil Negara sebanyak 12 orang masing-masing dari pangkat Pengatur ke Pengatur TK.I 3 personil, Pengda TK.I Ke pengatur 1 personil, dan dari Pengda ke Pengda TK.I 8 personil.

Kegiatan tersebut juga dihadiri oleh waka Polres Kompol Arnis Syafni Yanti,SE, para kabag, kasat, para kapolsek, para perwira dan seluruh anggota termasuk Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Polres Deli serdang.

Selain itu juga hadir juga ketua Bhayangkari polres Deli serdang Ny Eva Eddy Suryantha Tarigan dan anggota Hhayangkari lainnya termasuk keluarga dari anggota yang naik pangkat.

Kapolres AKBP Eddy Suryantha Tarigan,Sik saat upacara menyampaikan kenaikan pangkat adalah suatu bentuk penghargaan/reward yang diberikan Kepolisian Negara Republik Indonesia kepada personil Polri, kenaikan pangkat bukanlah diberikan begitu saja, tetapi tentunya sudah melalui suatu proses.

“Saya mengharapkan kepada personil yang hari ini mendapatkan kenaikan pangkat setingkat lebih tinggi agar selalu mensyukuri apa yang sudah saudara dapatkan dan terus belajar serta membekali diri seiring dengan pangkat yang saudara sandang,tentunya akan bertambah pula tanggung jawab di pundak saudara,” tegasnya.

Selesai upacara sebagai tanda ucapan syukur seluruh personil yang mendapat kenaikan pangkat disemprot air yang berasal dari mobil watercanon,meski basah kuyup namun personil tampak kegirangan.(ZAL)

AKBP Eddy Suryantha TariganUpacara Kenaikan Pangkat 66 personil kepolisian dan ASN Polres Deli Serdang
Comments (0)
Add Comment